Tipe mahasiswa “kurang kerjaan” :
- Ngobrol ngarol ngidul sambil cekakak cekikik keras-keras di kelas lantaran dosen datang terlambat atau ga masuk. Tak lama kemudian, pintu digedor sama kelas sebelah yang lagi kuliah.
- Main TTS bareng temen se-gank sambil nunggu dosen.
- Tidur. . . (yang lebih parah, sampai bisa buat pulau)
- Ke kantin, tapi cuma buat nongkrong nangkring doang. Ga beli apa-apa. Yang diomongin juga ga jelas arahnya kemana. Lalu ber”hahahihi”.
- Mondar mandir dikampus asal ketemu teman nongkrong.
- Rajin ke kampus, tapi malas masuk kelas. (?)
Tipe mahasiswa “nyebelin “ :
- Mahasiswa yang woles alias selembe, masuk ke kelas ditengah penjelasan dosen, tanpa permisi, tanpa rasa bersalah pula. Terus senyum-senyum lagi. Iiiiiiih…
- Mahasiswa yang pada saat sesi tanya jawab seusai presentasi kelompok, yang SELALUU bertanya. Tapi yang ditanyakan sebenarnya udah dijelaskan tadi sama yang presentasi dan jawabannya udah ada dibuku. Mau tak mau, dengan sabar yang presentasi ngulang lagi penjelasannya. Ini tipe mahasiswa KEPO & MALAS BACA.
- Mahasiswa yang lupa bawa fotokopian atau modul, padahal dosen yang bersangkutan udah mewajibkan di minggu sebelumnya. Alhasil dosennya ‘merajuk’ & merasa diabaikan.
- Mahasiswa yang suka koar koar ga jelas & biasanya nyari kesalahan orang lain, malah bisa jadi organisasi lain. (wuaaa…)
- Mahasiswa yang “tinggal nama”. Namanya ada dikelompok & dimakalah atau tugas kelompok, tapi orangnya ?
- Pada umumnya, tasnya ransel & didalamnya banyak buku-buku tebal & fotokopian yang bertumpuk.
- Hampir tidak pernah datang terlambat.
- Duduk selalu paling depan & hampir tidak pernah pindah tempat duduk. Kalaupun pindah, itu karena ia datang sedikit terlambat daripada teman sekelas.
- Senang banget ke perpus kampus. Nyari modul atau buku referensi yang tebal-tebal & biasanya paling duluan nyari daripada teman-teman yang lain.
- Umumnya senang jika dikenal dosen & biasanya jadi ketua kelas.
Tipe mahasiswa “ideal” :
Yaitu mahasiswa yang mengandung masing-masing
karakter dari ciri-ciri diatas. ;)